Brahim Diaz memang gagal membawa Maroko juara Piala Afrika 2025. Tapi, Diaz membawa pulang hadiah hiburan gelar top scorer dengan lima gol.
Diaz jadi andalan Maroko saat bertemu Senegal di partai final, Senin (19/1/2026) dini hari WIb. Duel di Stade Prince Moullay Abdalah Rabat itu berlangsung sengit dan panas di akhir waktu normal.
Maroko mendapat penalti dan Diaz yang jadi eksekutor coba menaklukkan Edouard Mendy lewat panenka, tapi gagal. Bola tepat di tangkapan Mendy dan gagal sudah Maroko memenangi laga di waktu normal.
Sialnya, Diaz dkk. akhirnya takluk 0-1 setelah Pape Gueye mencetak gol di menit ke-94. Diaz tentu tidak bisa berkata-kata karena peluang emas dilewatkan begitu saja.
Meski hancur, Diaz bisa sedikit tersenyum karena dia membawa pulang sepatu emas alias gelar top scorer. Diaz mencetak lima gol, mengalahkan Mohamed Salah dan Victor Osimhen dengan empat gol.
Diaz juga jadi pemain Maroko tertajam kedua sepanjang sejarah Piala Afrika setelah Ahmed Faras dengan enam gol. Faras adalah anggota tim Singa Atlas saat menjuarai pertama kalinya ajang ini di 1976.
Top skor Piala Afrika 2025
5 gol
Brahim Diaz
4 gol
Mohamed Salah
Victor Osimhen
3 gol
Riyad Mahrez
Amad Diallo
Ayoub El Kaabi
Ademola Lookman
Lassine Sinayoko
Pape Gueye
2 gol
Sadio Mane
Nicolas Jackson
