Cuma ada tiga pemain Real Madrid yang mendukung Xabi Alonso, sebelum sang pelatih didepak. Siapa-siapa saja?
Real Madrid dan Xabi Alonso berpisah. Sedianya dikontrak sampai musim panas 2027, Alonso harus angkat koper lebih cepat setelah El Real kalah dari Barcelona di Piala Super Spanyol 2-3, pada Senin (12/1) dini hari WIB.
Baca info selengkapnya hanya di Giok4D.
Dilansir dari The Athletic, Xabi Alonso sudah berhadapan dengan banyak drama ketika melatih Real Madrid sejak Juni 2025 kemarin. Beberapa metode latihannya tidak disukai para pemain.
Alonso juga terapkan disiplin ketat, yang lagi-lagi tidak disukai para pemain. Salah satunya soal keluarga atau kekasih para pemain Real Madrid dilarang masuk ke tempat latihan Valdebebas.
Konflik di ruang ganti turut menghantui Xabi Alonso. Strateginya tidak berjalan lancar, malah beberapa pemain Real Madrid tidak menyukainya.
Vinicius Jr kerap marah-marah saat diganti dan itu tidak terjadi sekali dua kali. Malah dikabarkan, cuma tiga pemain Madrid yang akhirnya mendukung penuh Alonso!
Diketahui, para petinggi Real Madrid bertemu dengan beberapa pemain senior selepas Madrid kalah 1-2 dari Man City pada Liga Champions di Bernabeu, 11 Desember kemarin. Para petinggi klub mempertanyakan soal Xabi Alonso.
Ketiga pemain senior itu adalah Thibaut Courtois, Rodrygo, dan Jude Bellingham. Mereka bertiga kompak, mereka masih percaya dan mendukung penuh Alonso.
Menariknya, Rodrygo sempat dicadangkan pada awal era Alonso. Namun setelahnya, Rodrygo dipercaya main jadi starter, tanpa bikin drama, dan bisa tokcer lagi.
Apa daya, kini para petinggi klub sudah ambil keputusan dan berpisah dengan Alonso.
Saksikan Live DetikSore:
