Cristiano Ronaldo mencetak gol pertamanya di tahun 2026 saat Al Nassr menghadapi Al Qadsiah. Golnya tercipta dari tendangan penalti.
Ronaldo tampil sebagai starter di laga Al Nassr vs Al Qadsiah dalam lanjutan Liga Arab Saudi, Jumat (9/1/2026) dini hari WIB. The Global Club tumbang 1-2 pada pertandingan yang digelar di Al Awwal Park.
Al Qadsiah unggul 2 gol lebih dulu melalui Julian Quinones dan Nahitan Nandez. Al Nassr hanya bisa membalas via gol semata wayang Ronaldo.
Gol Ronaldo tercipta setelah Al Nassr mendapat hadiah penalti pada menit ke-79. CR7 maju sebagai eksekutor dan sukses menaklukkan kiper Al Qadsiah dari titik putih.
Itu menjadi gol pertama yang dibuat Ronaldo di tahun 2026. Dia sebelumnya gagal mencetak gol kala Al Nassr tumbang 2-3 dari Al Ahli pada 3 Januari.
Gol tersebut juga menjadi yang ke-958 dalam karier profesional Ronaldo. Pemain berusia 40 tahun itu juga bikin rekor selalu mencetak gol tiap tahunnya sejak 2002.
Ronaldo kini sudah mengoleksi 108 gol bersama Al Nassr sejak bergabung pada awal tahun 2023. 29 gol di antaranya tercipta dari eksekusi tendangan penalti, alias 26,9 persen dari total golnya bersama klub Arab Saudi itu.
Meski sudah banyak mencetak gol, Ronaldo masih belum mampu menghadirkan trofi resmi kepada Al Nassr. Sudah 13 gelar dilewatkannya bersama Al Nassr sejak 2023.
Kekalahan dari Al Qadsiah membuat Al Nassr tertahan di urutan kedua klasemen sementara Liga Arab Saudi. Cristiano Ronaldo cs sudah mengoleksi 31 poin, tertinggal 4 angka dari Al Hilal (35 poin) di atasnya.






