Roma Lagi Hobi Menang 1-0

Posted on

AS Roma menang 1-0 atas Inter Milan dalam lanjutan Serie A tadi malam. Hasil 1-0 mendominasi kemenangan Roma di Liga Italia musim ini.

Laga Inter vs Roma di pekan ke-34 Serie A digelar di Giuseppe Meazza, Minggu (27/4/2025) malam WIB. Tim tamu menang berkat gol Matias Soule pada babak pertama.

Ini jadi kemenangan 1-0 yang kedelapan yang dicatatkan Roma di Serie A musim ini. Angka tersebut hampir setengah dari total kemenangan I Lupi di liga sejauh ini (17).

Lima kemenangan terakhir Roma di Serie A bahkan diraih dengan skor 1-0. Sebelum menang atas Inter, pasukan Claudio Ranieri itu mengalahkan Hellas Verona, Lecce, Cagliari, dan Empoli dengan skor serupa.

Menurut data yang dilansir Opta, Roma tercatat sebagai tim dengan jumlah kemenangan 1-0 terbanyak di antara tim-tim di lima liga top Eropa musim ini. Klub Premier League Nottingham Forest menyusul di urutan kedua dengan tujuh kemenangan 1-0.

“Sangat disayangkan kami tidak mencetak gol lebih banyak, kami sudah sering menang 1-0 sambil menyia-nyiakan banyak peluang mencetak gol, tapi tiga poin lah yang penting,” ujar Ranieri kepada DAZN.

Ranieri mendedikasikan kemenangan atas Inter untuk suporter Roma. Suporter Roma sedang menjalani hukuman larangan tandang menyusul kericuhan dengan suporter Lazio jelang derby dua pekan lalu.

“Kami mendedikasikan ini kepada fans kami, karena kami kehilangan mereka yang tidak ada di sini. Kami datang ke sini untuk membuat mereka bangga dan untuk menang. Kami mengatakan kalau ini tidak berjalan lancar, kami pulang dengan kepala tegak, tapi kenapa tidak mencoba untuk menang?” ucapnya.

Dengan hasil melawan Inter, AS Roma memperpanjang laju tak terkalahkannya di Serie A menjadi 18 pertandingan. Giallorossi kini menempati peringkat keenam klasemen Liga Italia dengan 60 poin, berjarak dua angka dari empat besar.