Ribut-ribut di Derby Madrid, Simeone Minta Maaf pada Vinicius

Posted on

Pelatih Atletico Madrid Diego Simeone minta maaf kepada winger Real Madrid Vinicius Junior. Keduanya beradu mulut di tengah semifinal Piala Super Spanyol 2026.

Atletico dipaksa menyerah dengan skor 1-2 pada Derby Madrid tengah pekan lalu. Di suatu momen, Simeone mengejek bintang sepakbola Brasil itu dengan mengatakan: “Florentino akan mendepakmu — ingat-ingat apa yang saya katakan kepada kamu.”

Komentar Simeone itu merujuk pada situasi masa depan Vinicius Junior yang masih dalam tanda tanya di Madrid. Kontrak Vinicius akan habis pada tahun depan, tapi negosiasi kontrak barunya tampak mengalami kebuntuan.

Pada prosesnya, Vinicius Junior terpancing dan hampir mengonfontrasi Diego Simeone di tepi lapangan saat ditarik keluar. Insiden ini kemudian memicu ketegangan di antara staf kedua kubu.

Jelang laga Atletico melawan Deportivo La Coruna di Copa del Rey, Simeone menyesal karena telah meledek Vinicius. Sekalipun, pelatih Argentina itu tidak minta untuk dimaafkan.

“Saya ingin minta maaf kepada Tuan Florentino dan Tuan Vinicius atas insiden yang mereka saksikan,” ucap Simeone di BBC Sport. “Adalah kekeliruan saya karena menempatkan diri saya di dalam situasi tersebut, dan saya menerima bahwa itu keliru.”

“Tim yang menang pantas lolos; mereka memang pantas lolos,” lanjut pelatih yang juga dikenal dengan panggilan El Cholo ini.

“Saya minta maaft, tapi saya tidak meminta pengampunan. Saya tidak punya hal lain untuk ditambahkan,” ceplos Diego Simeone.