Piala Dunia Antarklub 2025: PSG Lupakan Dulu Perjalanan Apik ke Final

Posted on

Paris Saint-Germain menuai banyak pujian atas performa impresifnya sejauh ini. Tapi terlalu fokus ke pujian jelang final niscaya amat melenakan.

PSG melanjutkan performa impresifnya musim ini dengan penampilan apik di Piala Dunia Antarklub 2025. Kecuali kekalahan mengejutkan 0-1 dari Botafogo di fase grup, pasukan Luis Enrique tak terbendung.

Di fase gugur sang juara Eropa itu sudah melibas Inter Miami, Bayern Munich, dan Real Madrid. Sepanjang fase itu, Les Parisiens mencetak 10 gol dalam tiga laga dan tak kebobolan.

Kini PSG tinggal selangkah lagi untuk menyempurnakan musim dengan trofi Piala Dunia Antarklub 2025. Mereka sebelumnya sudah memenangi Liga Prancis, Coupe de France, Liga Champions, dan Piala Super Prancis.

Ousmane Dembele dkk akan melawan Chelsea dalam partai final di MetLife Stadium, Sein (14/7/2025) dini hari WIB.

“Setiap pertandingan punya kisahnya sendiri. Kami tak bisa bilang bahwa ini sudah berakhir karena kami sudah memenangi dan memainkan sejumlah pertandingan bagus, alih-alih fokus ke yang berikutnya saja,” kata bek PSG Marquinhos di situs klub.

“Ini akan tergantung pada apa yang kami lakukan dan Chelsea lakukan. Kami siap untuk mengejar trofi itu. Kami akan mengerahkan permainan kami dan melakukan keahlian kami.”

“Siapapun lawannya, kami punya filosofi kami. Tapi kami menghormati lawan-lawan kami, terutama di sebuah final yang peluangnya 50-50. Kami ingin memenangi trofi ini, itulah mentalitas kami,” imbuh kapten PSG ini.