Pelatih Inter Milan Simone Inzaghi begitu mewaspadai Lamine Yamal jelang laga melawan Barcelona. Ia mengakui menghentikan Yamal bukan hal yang mudah.
Laga Inter vs Barcelona di leg kedua semifinal Liga Champions akan digelar di Giuseppe Meazza, Rabu (7/5/2025) dini hari WIB. Pertandingan leg pertama berakhir imbang 3-3.
Pada leg pertama lalu, Yamal menjadi salah satu pemain yang kerap mengancam gawang Inter. Winger berusia 17 tahun itu mendapat dua peluang yang semuanya digagalkan mistar gawang, selain juga mencetak gol di babak pertama.
Inzaghi mengungkap kunci untuk mematikan Yamal kendati itu bukan perkara mudah. Ia memberi indikasi bahwa Yamal akan mendapat pengawalan ketat dari pemain-pemain Inter.
“Itu sulit, kami akan mencoba mencegahnya mendapat bola, meski itu nyaris mustahil di sepakbola modern. Dia akan dikawal ketat, dengan pengawalan ganda, dan kami akan mencoba untuk hati-hati,” ujar Inzaghi seperti dilansir Football Italia.
“Seperti yang saya bilang usai leg pertama, melihatnya secara langsung, dia talenta yang luar biasa. Dia sangat berbahaya di usianya.”
“Mereka memberinya bola di momen sulit dan saya terkesan dengan kecepatan berpikirnya. Ketika dia dapat bola, dia sudah tahu apa yang akan dia lakukan,” kata Inzaghi menambahkan.