Neville: Lini Serang Liverpool Nggak Berguna

Posted on

Liverpool kalah lagi usai takluk di tangan Chelsea. Gary Neville mengkritik penampilan lini tengah dan serang Liverpool.

Liverpool pulang dari lawatan ke Stamford Bridge, Sabtu (4/10/2025) malam WIB, dengan kepala tertunduk. The Reds kalah 1-2 dari tuan rumah.

Usai kebobolan oleh gol Moises Caicedo di babak pertama, Liverpool sempat menyamakan kedudukan lewat gol Cody Gakpo di paruh kedua. Namun, Liverpool akhirnya kalah usai Estevao mencetak gol di injury time.

Neville menilai Liverpool kurang ngotot dalam mengejar kemenangan, padahal Chelsea sudah kehilangan pemain belakangnya menyusul cedera Josh Acheampong dan Benoit Badiashile.

Penampilan lini serang pun disorot tajam oleh Neville. Ia menilai performa Mohamed Salah dkk. jelek banget.

“Saya kira setelah mereka mencetak gol, saya kecewa banget dengan level performa mereka,” ujar Neville di Gary Neville Podcast.

“Banyak yang membahas pertahanan Liverpool dan memang pantas, tapi itu bukan penyebab mereka kalah kali ini. Mereka kalah karena di 15-20 menit terakhir, pemain kreatif mereka, pemain mereka di separuh akhir lapangan, gelandang, dan penyerang benar-benar tidak berguna.”

“Mereka menyia-nyiakan bola dengan cara yang tidak bisa Anda percaya. Gakpo, Salah, pemborosan. Wirtz, tidak tahu bagaimana masuk ke pertandingan di 15 menit terakhir ketika semuanya siap direbut dan pada akhirnya malah hampir menjaga Caicedo.”

“Saya pikir pemain-pemain depan mereka jelek banget,” kata Gary Neville.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *