Liverpool dan Juventus Belum Negosiasi Transfer Chiesa

Posted on

Pemain Liverpool Federico Chiesa dikabarkan diincar oleh Juventus. Tapi, The Reds dan Bianconeri masih belum menegosiasikan transfer itu.

Bersama Liverpool musim ini, Chiesa belum mendapat waktu bermain. Dia sudah bermain 15 kali di Liga Inggris dengan sumbangan dua gol dan satu assist.

Chiesa datang ke Liverpool dari Juventus pada Agustus 2024. Dia dibeli dengan nilai transfer 10 juga poundsterling.

Di bawah asuhan Luciano Spalletti, Juventus disebut membutuhkan striker baru. Chiesa yang menjadi incarannya.

Media Inggris, Mirror, mengabarkan bahwa belum ada negosiasi antara Liverpool dengan Juventus untuk transfer Chiesa. Kontrak Chiesa dengan Liverpool masih berlaku sampai Juni 2028.

Saat masih memperkuat Juventus, Chiesa mencatatkan 131 penampilan dengan sumbangan 32 gol dan 24 assist.

Chiesa mampu membukukan sebanyak tiga trofi untuk Juventus. Ajang Coppa Italia 2020/2021 dan 2023/2024, serta Piala Super Italia 2020 yang berhasil dipersembahkan Chiesa untuk The Old Lady.

Liverpool bisa jadi berat untuk melepas Chiesa. Sebabnya, lini depan Si Merah sedang krisis. Mohamed Salah berlaga di Piala Afrika 2025, Hugo Ekitike dan Alexander Isak cedera.

Liverpool malah dikabarkan akan menambah striker. Penyerang Atletico Madrid Alexander Sorloth yang menjadi incarannya.

Saksikan Live DetikSore :