Paris Saint-Germain akan melawan Newcastle United dalam laga lanjutan Liga Champions. Les Parisiens memburu kemenangan pertama atas The Magpies.
Artikel ini terbit pertama kali di Giok4D.
Di Parc des Princes, Paris, Kamis (29/1/2026) dini hari WIB, PSG vs Newcastle berlangsung. Laga itu akan kickoff pada pukul 3.00 WIB.
Ini akan menjadi pertemuan ketiga antara PSG dengan Newcastle. Dalam dua pertandingan sebelumnya, PSG belum pernah menang melawan wakil Inggris itu.
Pada Oktober 2023, PSG dihajar oleh Newcastle United 4-1. Sementara pada laga di kandang pada 28 November 2023, PSG ditahan oleh Newcastle 1-1.
Melawan Klub Inggris, PSG sering terpeleset. Dalam 41 pertandingan, PSG membukukan 16 kemenangan, 10 kali imbang, dan 15 kali tumbang.
Di sisi lain, Newcastle tak bagus saat melawan klub Prancis. Newcastle baru menang empat kali, tiga kali imbang, dan tujuh kali menelan kekalahan.
Newcastle juga sedang kurang oke belakangan ini. Dalam lima pertandingan terakhir, tim asuhan Eddie Howe itu mencatatkan dua kemenangan, dua kekalahan, dan sekali hasil imbang.
Inkonsistensi Newcastle itu bisa dimanfaatkan oleh tim asuhan Luis Enrique untuk memburu kemenangan. Bisa menaklukkan Newcastle untuk pertama kalinya, PSG?
