Barcelona menapaki jalur sukses bersama Hansi Flick di musim perdananya. Tapi dengan kontrak hanya sampai tahun depan, Barca menghadapi risiko kehilangan.
Flick gabung dengan Barcelona pada musim panas tahun 2024 lalu dengan kontrak hanya dua tahun. Ia sejauh ini membawa Barca bangkit dan menuju pencapaian besar.

Barcelona sudah mengamankan dua trofi, yakni dari Piala Super Spanyol dan Copa del Rey. Masih ada dua gelar lagi yang bisa dimenangi, yakni Liga Spanyol dan Liga Champions.
Lamine Yamal dkk kini tengah memimpin Liga Spanyol, atau juga disebut LaLiga, dengan keunggulan empat poin atas Real Madrid. Los Cules hanya perlu menjaga posisi itu di lima laga tersisa.
Di Liga Champions, Barca akan melawan Inter Milan di semifinal. Jika lolos, mereka akan bertemu pemenang duel Arsenal vs Paris Saint-Germain.
Flick punya peluang mewujudkan Quadruple untuk Barcelona di musim perdananya, yang mana akan jadi pencapaian sensasional. Tapi di saat yang sama, Barca juga mulai harus menyadari bahwa sang pelatih hanya terikat kontrak sampai Juni 2026.
“Flick tahu bahwa ini adalah sesuatu yang ingin kami pertahankan selama mungkin, bahwa dia klik karena sisi manusianya dan kemampuan teknisnya, juga karena caranya memahami klub,” kata Presiden Barcelona Joan Laporta dikutip Mundo Deportivo.
“Tapi dia pelatih yang lebih memilih melihat situasi tahun demi tahun, dengan margin satu tahun. Kami punya Hansi untuk musim ini dan musim depan dan komisi olahraga sedang melakukan yang diperlakukan untuk ke depannya,” imbuhnya.
