John Herdman telah ditunjuk sebagai pelatih Timnas Indonesia. Dia pun mengungkapkan perasaanya pertamanya saat mendengarkan lagu kebangsaan Indonesia Raya.
PSSI pertama kali memperkenalkan Herdman ke publik pada Selasa (13/1/2026). Sesi perkenalan dimulai dengan mengumandangkan lagu Indonesia Raya.
Selama pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, PSSI juga menampilkan cuplikan video perjalanan skuad Garuda. Herdman terlihat penuh senyum dengan selama menatap layar melihat cuplikan Timnas Indonesia dan suasana suporter di stadion.
“Saya mendengar lagu kebangsaan dan merasa ini adalah tanggung jawab besar. Terdapat 280 juta orang yang berhak berada di level tertinggi sepakbola dunia,” kata Herdman dalam wawancaranya di akun YouTube Timnas Indonesia.
“Mereka sangat menginginkannya dan Anda bisa merasakannya di setiap video yang saya tonton. Bagis saya emosi-emosi itu membuat saya pertama kali merasakan bahwa ini adalah tanggung jawab,” sambungnya.
Herdman mungkin sadar betul bahwa sorotan besar bakal diterimanya. Target untuk membawa Indonesia ke Piala Dunia 2030 pun tentu tidak mudah.
“Sebagai pemimpin, saya siap memikul beban itu,” mantan pelatih Timnas Kanada itu menegaskan.






