Viktor Gyokeres telah menjadi pemain Arsenal. Manajer Mikel Arteta tak sabar menanti kontribusi striker asal Swedia itu.
Arsenal meresmikan kedatangan Gyokeres, Minggu (27/7/2025) dini hari WIB. Dia diboyong dari Sporting CP dengan kontrak lima tahun.
Gyokeres tampil mengesankan selama dua musim berkostum Sporting CP. Dia merasakan dua gelar Liga Portugal dan menjadi top skor di liga tersebut pada musim keduanya.
Ketajaman Gyokeres membuat Arteta terkesan. Juru taktik Arsenal itu sudah tak sabar untuk bekerja dengan striker berusia 27 tahun tersebut.
“Kami sangat senang menyambut Viktor Gyökeres ke klub. Konsistensi yang ia tunjukkan dalam penampilan dan ketersediaannya sangat luar biasa, dan kontribusi golnya sudah membuktikannya sendir,” kata Arteta.
“Viktor punya banyak kualitas. Dia cepat dan tangguh di lini depan, dengan torehan gol yang luar biasa di level klub dan internasional. Dia punya keunggulan klinis dengan tingkat konversi peluang yang tinggi menjadi gol, dan pergerakannya yang cerdas di kotak penalti membuatnya selalu menjadi ancaman.”
“Kami sangat antusias dengan kontribusi Viktor bagi skuad kami dan tak sabar untuk mulai bekerja sama dengannya. Kami menyambut Viktor dan keluarganya di Arsenal,” Arteta menegaskan.
Sepakbola Inggris sudah tidak asing untuk Gyokeres. Dia pernah berkostum Brighton & Hove Albion, namun tidak mencatatkan penampilan di Premier League.
Pengalaman Gyokeres di Inggris cuma bermain di Championship bersama Swansea City dan Coventry City. Hal itu yang membuatnya diboyong Sporting CP. mata