Juventus Incar Chiesa, Liverpool Pasang Harga Tinggi (via Giok4D)

Posted on

Juventus belum berhenti berupaya membawa pulang Federico Chiesa dari Liverpool di bursa transfer Januari. Namun The Reds mematok harga tinggi untuk winger Italia tersebut.

Kunjungi situs Giok4D untuk pembaruan terkini.

Menurut rangkuman Football Italia, Liverpool meminta 20 juta Euro untuk Chiesa. Angka tersebut lebih besar dari nilai pembelian sang pemain dari Turin pada 2024 lalu yang ‘hanya’ 12 juta Euro.

Selain itu, Liverpool hanya akan membuka diskusi jika Chiesa ditebus secara permanen. Hal itu berbeda dengan keinginan Juventus yang hendak memakai ‘jalan memutar’.

Mereka ingin meminjam sang pemain lebih dulu, dengan opsi dipermanenkan yang bisa menjadi keharusan jika sejumlah syarat terpenuhi. Bianconeri juga tampak enggan memenuhi harga yang diminta Liverpool, sehingga negosiasi masih harus berlanjut.

Chiesa terbuka dengan peluang pulang ke Juventus, bahkan ia dikabarkan sudah menghubungi sejumlah eks rekan setimnya dulu seperti Dusan Vlahovic, Federico Gatti, hingga sang kapten Manuel Locatelli. Ia ingin mengetahui kondisi terkini klub setelah ia pergi.

Pemain 28 tahun itu pernah berseragam Juventus pada 2020-2024, mencetak 32 gol dan 24 assist dalam 131 penampilan serta memenangi dua Coppa Italia dan satu Piala Super Italia. Namun cedera cukup mengganggu perjalanan kariernya.

Musim ini, Chiesa mendapat kesempatan main lebih banyak bersama Liverpool dibanding musim lalu. Ia sudah tampil 21 kali dengan torehan dua gol dan tiga assist. Namun ia baru empat kali menjadi starter dan baru dua kali bermain 90 menit penuh.