Skuad Chelsea sudah kena tujuh kartu merah. Manajer barunya, Liam Rosenior nggak ambil pusing dengan hal itu.
Chelsea jadi tim pengoleksi kartu merah terbanyak di Liga Inggris sepanjang musim 2025/26 ini. Tujuh pemainnya sudah diusir keluar lapangan, plus satu lag eks manajernya Enzo Maresca juga pernah kena.
Liam Rosenior, manajer baru Chelsea ditanya soal ‘hobi’ buruk timnya itu. Rosenior menyebut, para pemainnya berlaga dengan passion tinggi sehingga tidak bisa disalahkan.
“Untuk menang, Anda tidak bisa selalu bersikap baik,” tegasnya dilansir dari BBC.
“Para pemain begitu bersemangat sehingga hukuman itu tidak terhindarkan. Para pemain mau menang, saya tidak ingin semangat itu hilang,” jelasnya.
Akan tetapi, Liam Rosenior menyebut kalau soal kedisiplinan akan terus ditingkatkan. Yang pasti, semangat untuk menang harus seimbang dengan permainan yang bagus.
“Yang penting, harus ada keseimbangan. Saya sudah berbicara kepada para pemain akan hal itu, kami tahu bagaimana untuk mengantisipasinya. Mereka sudah tampil positif sejauh ini,” tutupnya.






