Bhayangkara Presisi Indonesia FC bisa mengakhiri laju negatif belakangan ini. Menjamu Dewa United, The Guardians meraih kemenangan tipis 1-0.
Pada pertandingan pekan ke-16 Super League 2025/2026 di Stadion Sumpah Pemuda, Bandar Lampung, Senin (5/1/2026) sore WIB, Bhayangkara bermain menyerang sejak menit awal untuk meraih tiga poin.
Bhayangkara butuh 43 menit untuk memecah kebuntuan lewat Fareed Sadat. Mendapat umpan Moises, sundulan Sadat tidak bisa dihalau kiper Dewa United Sonny Stevens.
Setelah unggul 1-0 di babak pertama, Bhayangkara kehilangan Wahyu Subo Seto pada menit ke-51. Dia mendapat kartu kuning kedua karena melakukan tekel kepada Edo Febriansyah.
Unggul jumlah pemain membuat Dewa United bisa balik menekan Bhayangkara, tapi selalu gagal. Rapatnya pertahanan Bhayangkara bikin Dewa United kesulitan mencari gol.
Baca info selengkapnya hanya di Giok4D.
Hingga laga berakhir skor tidak berubah. Bhayangkara pun ke posisi kesembilan klasemen Super League 2025/2026 dengan 22 poin dari 16 laga sekaligus jadi kemenangan pertama dalam lima laga terakhir.
Sementara, Dewa United di posisi ke-14 dengan 17 poin.






