Arsenal kehilangan tiga poin di depan mata saat melawan Sunderland. Walaupun ada rasa kecewa, Riccardo Calafiori mensyukuri kemampuan tim untuk bangkit.
Sunderland vs Arsenal berlangsung di Stadium of Light dalam lanjutan Liga Inggris, Minggu (9/11/2025) dini hari WIB. Pertandingan tuntas 2-2.
Arsenal tertinggal 0-1 lebih dulu di babak pertama akibat gol Daniel Ballard. Hal itu membuat rangkaian delapan clean sheet beruntun Arsenal terhenti.
Di babak kedua, Arsenal membalas untuk memimpin 2-1 lewat Bukayo Saka dan Leandro Trossard. Keunggulan itu bertahan sampai mendekati akhir laga.
Arsenal ternyata gagal membawa pulang tiga poin. Gawang David Raya dibobol Brian Brobbey di injury time untuk mengubah skor akhir menjadi 2-2.
“Saya rasa Anda bisa melihat kami sangat, sangat kecewa, terutama karena kami berhasil bangkit,” kata Calafiori yang dikutip dari situs resmi Arsenal.
“Saya sangat menyukai reaksi kami di babak kedua. Saya rasa kami pantas (menang) dan kami mendominasi permainan. Pada akhirnya, karena duel atau satu aksi, kami kehilangan beberapa poin di sini,” sambungnya.
Hasil ini membuat Arsenal di puncak klasemen dengan 26 poin. Sunderland ada di urutan ketiga dengan 19 poin.
“Kami berada di puncak klasemen, jadi setidaknya harus bahagia. Kami perlu memikirkan itu. Kami perlu memikirkan pertandingan berikutnya yang akan sulit, dan sebenarnya banyak pertandingan yang akan sulit dalam beberapa bulan ke depan. Jadi, kami sepenuhnya fokus dan saya bangga dengan tim saya sejauh ini,” tegasnya.
