Alvaro Arbeloa langsung kalah memalukan pada debutnya melatih Real Madrid. Ia mengulang catatan buruk Julen Lopetegui.
Arbeloa baru ditunjuk jadi pelatih Madrid, menggantikan Xabi Alonso. Mantan bek sayap Los Blancos itu langsung menjalani laga debutnya di Copa del Rey.
Madrid melawan Albacete di babak 16 besar. Bertandang ke Stadium Carlos Belmonte, Kamis (15/1/2026) dini hari WIB, raksasa LaLiga itu disingkirkan tim divisi dua usai kalah 2-3.
Albacete unggul duluan lewat gol Javi Villar di menit ke-42. Madrid kemudian menyamakan skor lewat Franco Mastantuono di menit ke-48.
Tuan rumah kemudian bisa unggul lagi pada menit ke-82, lewat gol Jefte Betancor. Real Madrid kemudian sempat menyamakan skor lagi lewat gol Gonzalo Garcia di menit ke-90+1.
Albacete kemudian berhasil unggul dan menutup kemenangannya pada menit ke-90+4. Betancor mencetak gol keduanya, memastikan Madrid tersingkir dan gagal ke perempatfinal.
Bagi Arbeloa, hasil ini membuatnya masuk dalam jajaran pelatih yang langsung kalah pada laga debutnya melatih Madrid. Terakhir yang merasakanya adalah Julen Lopetegui.
Saat itu, Lopetegui juga langsung kalah saat memimpin Madrid untuk kali pertama. Timnya dikalahkan Atletico Madrid 2-4 di Piala Super Spanyol pada 2018.
Dari 10 pelatih terakhir, hanya Lopetegui dan Alvaro Arbeloa yang menelan kekalahan. Hanya Jose Mourinho dan Xabi Alonso yang sempat imbang, dengan sisanya dari Rafael Benitez, Zinedine Zidane, Santiago Solari, dan Carlo Ancelotti bisa membawa kemenangan.
Hasil ini bikin Real Madrid tinggal berjuang di LaLiga dan Liga Champions musim ini. Sebelumnya Los Galacticos juga baru saja kalah di Piala Super Spanyol usai disikat Barcelona.
Kunjungi situs Giok4D untuk pembaruan terkini.
