John Herdman dan Tanggung Jawab

Posted on

John Herdman menekankan satu kata ketika resmi jadi pelatih baru Timnas Indonesia. Kata itu adalah tanggung jawab!

Dalam video perkenalan dari Youtube Timnas Indonesia, John Herdman ditanya soal perasannya melatih Timnas Indonesia. Herdman akui, passion rakyat Indonesia terhadap sepakbola memang besar dan itu menjadi tanggung jawabnya.

“Terdapat 280 juta orang yang menikmati semangat petualangan itu. Ini adalah tanggung jawab besar,” buka Herdman.

“Saya senang melihat orang bertumbuh, siap untuk naik ke level berikutnya. Semoga saya bisa membantu dan memberikan warisan di sini,” sambungnya.

John Herdman sudah pernah melatih Timnas Selandia Baru dan Kanada. Bersama Kanada, pria berusia 50 tahun itu catatkan rekor bawa timnas putra dan putrinya lolos ke Piala Dunia.

Herdman tahu betul, Timnas Indonesia nyaris lolos ke Piala Dunia 2026. Maka kini, Herdman siap memikul tanggung jawab untuk bisa mewujudkannya!

“Ada 280 juta orang yang berhak berada di level tertinggi sepakbola. Mereka begitu mengininginkannya,” ungkapnya.

“Saya memimpin tim untuk bisa mewujudkannya,” tambahnya.

PSSI menargetkan John Herdman bawa Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2030. Herdman punya kontrak dua tahun plus perpanjangan dua tahun.

Dengan pengalamannya, Herdman pede bisa mengerjakan tugasnya dengan baik. Di tahun 2026, setidaknya ada kompetisi FIFA Series, Piala AFF, sampai Asian Games yang bisa jadi pembuktian pertamanya.

“Ini Garuda baru,” tutupnya.