Ousmane Dembele tolak perpanjang kontrak oleh PSG. Dembele minta naik gaji dua kali lipat, pihak klub ogah kasih.
Kontrak Ousmane Dembele di Paris Saint-Germain (PSG) tersisa sampai musim panas 2028. PSG berikan perpanjangan kontrak dua musim lagi bagi pemain berusia 28 tahun itu.
Dilaporkan RMC Sport, Ousmane Dembele ogah berikan perpanjangan kontrak. Sebabnya, keinginannya untuk naik gaji dua kali lipat ditolak PSG!
Gaji Dembele per musim ada di angka 30 juta Euro atau setara Rp 588 miliar. Dembele mau naik angkanya ke 60 juta Euro, namun pihak klub hanya mau memberikan angka yang sama.
Apa yang Ousmane Dembele lakukan, sudah pernah dilakukan oleh eks para pemain PSG sebelumnya. Teranyar Gianluigi Donnarumma, yang minta naik gaji dan tidak dikabulkan, akhirnya dijual ke Manchester City.
Khusus Dembele, sang pemain punya nilai plus di klub. Dembele tampil gacor musim lalu, bawa PSG menangi titel Liga Champions untuk kali pertama dan sabet Ballon d’Or.
Apalagi, Dembele merupakan pemain asli Prancis. Namun PSG punya kebijakan, ogah berikan kenaikan gaji besar bagi pemain yang dekati usia 30 tahun.
Apa PSG akan mengalah? Atau justru, Dembele bak main api karena bisa saja dijual?






