Florian Wirtz belum menunjukkan sinarnya kecuali saat di Community Shield. Liverpool pun dicibir pasti menginginkan uang kembali kalau bisa dilakukan.
Wirtz baru bikin satu asis bersama Liverpool sejauh ini. Itu saat Si Merah kalah adu penalti dari Crystal Palace di Community Shield.
Selanjutnya performa gelandang yang ditebus serharga 116 juta Paun itu belum cukup impresif. Ia belum menyumbangkan gol maupun menciptakan asis di sembilan penampilan berikutnya.
Performanya yang redup ini pula yang diyakini berpengaruh ke hasil-hasil Liverpool. Liverpool kesulitan mendominasi dan menang dengan meyakinkan, bahkan selalu kalah dalam tiga laga terakhir.
Posisi Wirtz sudah banyak dibela sejauh ini, mengingat ia butuh waktu untuk benar-benar klik dengan kultur baru di Inggris. Tapi mantan bek Everton dan Manchester City Joleon Lescott tak melewatkan kesempatan ini untuk menyentil Liverpool.
“Saya tak yakin soal dia. Kalau Liverpool bisa mendapatkan uangnya kembali di akhir musim, mereka akan melakukannya,” cetus Lescott dikutip Liverpool Echo.
“Baik, kita tak bisa menghakimi dia hanya dari laga-laga yang sudah dimainkan sejauh ini, tapi dia seharusnya sudah punya dampak di salah satunya, dan buat saya seharusnya itu di laga lawan Burnley.”
“Menurut saya, saya seharusnya sudah melihat sesuatu yang bisa membuat saya berpikir ‘Oke, itu bagus, saya akan melihat itu lagi’. Semacam sebuah momen di pertandingan.”
“Saya ingin sudah melihatnya di titik ini dan tahu bahwa akan ada sesuatu yang tiba. Sejauh ini sih belum ada cukup momen itu ya,” imbuhnya.
Saksikan Live Detikpagi :
