Jordi Alba Akan Pensiun, Messi: Lalu Siapa yang Memberiku Assist?

Posted on

Bek Inter Miami Jordi Alba mengumumkan akan pensiun dari sepakbola di akhir musim MLS 2025. Lionel Messi mengaku akan merindukan kerja sama apik dengan pemain asal Spanyol itu di lapangan hijau.

Alba mengabarkan keputusan itu lewat media sosialnya pada Selasa (7/10/2025). Di usia 36 tahun itu, ia merasa sudah waktunya gantung sepatu.

“Ini adalah keputusan yang matang dan telah saya pertimbangkan sejak lama. Saya merasa ini saat yang tepat untuk memulai babak baru dalam karier pribadi saya dan menikmati waktu bersama keluarga sepenuhnya setelah bertahun-tahun penuh tantangan di dunia sepak bola profesional,” ujar Alba.

“Saya sangat bahagia dengan waktu saya di Inter Miami dan sangat bersyukur atas dukungan para fan dan menjadi bagian dari kesuksesan tim ini, berbagi momen-momen spesial dalam kemajuan klub. Sekarang target saya adalah menuntaskan musim ini sebaik mungkin, memberikan segalanya di babak playoff,” tegas Alba.

Messi lalu memberi penghormatan kepada kiprah rekan setimnya itu. Selain bermain bersama di Miami sejak musim panas 2023, keduanya juga bermain bersama di Barcelona selama sembilan musim pada 2012-2021.

“Terima kasih, Jordi. Aku akan sangat merindukanmu. Setelah banyak hal dilalui bersama, rasanya aneh melihat ke kiri dan tak ada kamu di sana,” komentar Messi di unggahan Alba.

“Begitu banyak assist yang kau berikan kepadaku selama bertahun-tahun. Siapa yang akan memberiku umpan-umpan dari belakang seperti itu sekarang?”

Selama bermain bersama, Messi dan Alba telah meraih banyak kesuksesan. Mereka memenangi belasan trofi di Barca, termasuk lima gelar Liga Spanyol, lima Copa del Rey, dan satu Liga Champions. Di Miami, mereka menjuarai Leagues Cup 2023 dan Supporters’ Shield 2024.

Secara keseluruhan, Alba juga menjadi salah satu pemain yang paling banyak memberi assist pada Messi, yakni 33 kali sejauh ini, hanya kalah dari Luis Suarez (60), Dani Alves (42), dan Andrés Iniesta (37).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *